TAKENGON, KOMPAS.com – Baru-baru ini, sejumlah komunitas pengamat burung, Aceh Birder, menemukan sebuah objek wisata baru di Takengon, Aceh Tengah.
Obyek wisata tersebut dinamai Bur Mulo Forest Park. Lokasinya tidak jauh dari sebuah tempat ekowisata Bur Telege yang berada di Kampung Hakim Bale Bujang, Kecamatan Lut Tawar, Kabupaten Aceh Tengah.
Lokasi tersebut merupakan hutan wisata yang menyediakan keanekaragaman flora dan fauna, termasuk 91 spesies burung yang berada di kawasan desa tersebut.
Bur Mulo Forest Park adalah tempat bertenggernya puluhan jenis burung yang berhasil diamati oleh sejumlah pengamat burung.
Baca juga: Nikmatnya Ngopi di Kopi Solong, Aceh
Berbagai jenis hewan dan tumbuhan yang berhasil diamati di hutan itu.
Keberadaan burung endemik Sumatera seperti Sumatran Bulbul atau Brinji Gunung Sumatera, Sumatran Flowerpecker atau Cabai Perut Kuning Sumatera, Sumatran Frogmouth atau Paruh Kodok Kepala Pucat, Sumatran Green Pigeon atau Punai Burung Sumatera, dan lainnya dapat ditemui di Bur Mulo Forest Park.
Bukan hanya itu, hewan primata seperti Thomas Leaf Monkey atau Lutung Kedih dan Red Giant Flying Squirrel atau tupai terbang juga ada di sini.
Terdapat pula anggrek lokal yaitu Paphiopedilum bungebelangi Metusala section Barbata yang baru ditemukan sekitar tahun 2017.
Kawasan Bur Mulo Forest Park yang merupakan pegunungan, membuat flora dan fauna tumbuh dan berkembang biak dengan baik.
Baca juga: Memek Makanan Khas Simeulue Aceh, Seperti Apa Rasanya?
"burung" - Google Berita
November 01, 2019 at 03:15PM
https://ift.tt/2WvqhZO
Tempat Wisata Baru di Aceh untuk Mengamati Burung, Bur Mulo Forest Park - KOMPAS.com
"burung" - Google Berita
https://ift.tt/30iE0IL
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tempat Wisata Baru di Aceh untuk Mengamati Burung, Bur Mulo Forest Park - KOMPAS.com"
Post a Comment