Burung Kacer Rp 150 Juta Hilang di Pesawat Tujuan Pontianak, Begini Kronologi Lengkapnya!
POS-KUPANG.COM - Burung Kacer milik Rendy Lesmana hilang saat penerbangan menggunakan pesawat Garuda Indonesia dari Jakarta menuju Pontianak, Selasa (17/12/2019).
Pria yang akrab disapa Een ini menceritakan, peristiwa ini terjadi saat dirinya pulang dari kontes kicau mania di kawasan Cibubur, Selasa (17/12/2019).
Anggota komunitas Kicau Mania Pontianak dari Komunitas Burung Godbless Team ini mengatakan, untuk saat itu dirinya membawa 8 ekor burung yang terdiri dari 3 jenis burung, murai 3 ekor, Kacer 2 ekor, dan burung love bird 3 ekor.
Delapan burung itu ditempatkan di enam sangkar.
• Inilah Sosok Pembunuh Mahasiswi Cantik Wina yang Dikubur di Belakang Kosan Ternyata Persoalan Sepele
• Ramalan Zodiak Sabtu 21 Desember 2019, Cancer Penuh Emosi, Scorpio Jadi Pusat Perhatian, Zodiakmu?
Een mengatakan bahwa ia telah mengikuti semua prosedur yang ada untuk membawa burungnya dengan penerbangan maskapai Garuda, dan burung burung miliknya dimasukkan ke dalam bagasi pesawat sesuai dengan prosedur.
"Kita pergi menggunakan bagasi. Pulang menggunakan bagasi, karena kita tidak mau burung ini stress. Burung inikan untuk kontes tingkat nasional. Gak mungkin kita gunakan kargo, karena kita jaga stamina burung, kondisi burung, jangan sampai stres," tuturnya.
"Untuk surat-surat lain lengkap. Karantina kita penuhi. Semua persyaratan kita penuhi. Kalau tidak lengkapkan pasti ditahan di bandara, ndak bisa masuk burungnya," jelasnya.
Menurut Een, pihaknya kembali ke Pontianak hari Selasa (17/12/2019) menggunakan Maskapai Garuda Indonesia pukul 18.15 WIB.
Sesaat setelah sampai di Pontianak, pihaknya langsung mengecek keberadaan burung.
"burung" - Google Berita
December 21, 2019 at 04:26AM
https://ift.tt/2Sc5sT4
Burung Kacer Rp 150 Juta Hilang di Pesawat Tujuan Pontianak, Begini Kronologi Lengkapnya! - Pos-Kupang.com
"burung" - Google Berita
https://ift.tt/30iE0IL
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Burung Kacer Rp 150 Juta Hilang di Pesawat Tujuan Pontianak, Begini Kronologi Lengkapnya! - Pos-Kupang.com"
Post a Comment